Patungan Paving dan Jalan Stapak Cor
Mewujudkan harmoni antara manusia dan alam melalui sungai yang bersih, indah, dan lestari.
Progress Pekerjaan
Revitalisasi Sungai Padas Gemprah merupakan bentuk nyata komitmen masyarakat dan pemerintah dalam menjaga lingkungan hidup. Program ini melibatkan berbagai elemen mulai dari pembersihan sungai, penghijauan, pembangunan sarana publik, hingga edukasi berkelanjutan.
Kami percaya bahwa sungai bukan hanya sumber air, tapi juga sumber kehidupan dan kebudayaan. Dengan semangat gotong-royong, kita wujudkan sungai yang bersih, alami, dan membawa kesejahteraan bagi semua.
🐟 Penebaran Ikan
Sebanyak 25.800 ekor ikan telah ditebar sepanjang Sungai Padas Gemprah pada tahun 2024 sebagai bagian dari program pemulihan ekosistem perairan.
🚧 Kebutuhan Darurat Infrastruktur Akses Sungai
- 5.000 Paving Blok diperlukan untuk memulihkan jalur setapak yang aman menuju sungai.
- 500 Unit Jalan Setapak Cor (30cm x 50cm, tebal 6cm) untuk pemulihan tangga ke sungai.